LUAR BIASA!!! SMANDALIN Raih Juara Kategori Kostum Terbaik Dalam Ajang Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional Ke-XII Di Solo
Surakarta | Tim SMAN 2 Lintau Buo (SMANDALIN) meraih juara dalam ketegori Kostum dalam ajang Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional Ke-XII Di Solo tahun 2022 yang diumumkan pada saat malam penutup Minggu malam 28 Agustus 2022.
Kepala SMA Negeri 2 Lintau Buo Dra.Irda Suryani. MM mengatakan penghargaan itu didapat dari penilaian panitia pada saat Kontingen SMA Negeri 2 Lintau Buo pada saat 12 pesilat SMA Negeri 2 Lintau Buo menampilkan Silek Lintau yang dipadukan dengan tari piring dan permainan tradisional sipak rago.Dalam iven yang berlangsung dari tanggal 26-29 Agustus tersebut siswa SMAN 2 Lintau Buo mewakili Provinsi Sumatera Barat meraih penghargaan sebagai pemenang Kostum Terbaik, dan berhak memperoleh tropi, sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp 5 juta.
Irda Suryani mengatakan keberhasilan ini merupakan berkat usaha dan Kerja keras tim SMA Negeri 2 Lintau Buo yang terdiri dari Siswa dan Siswi,Pembina Osis,Wakil Kesiswaan dan Pelatih yang telah bersinergi mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengikuti Festival ini . Serta ini semua terlaksana berkat Dukungan,Kepala Sekolah, Stakeholder SMA Negeri 2 Lintau Buo,Pemda Tanah Datar,Pemda Provinsi Sumatera Barat dan Orang Tua Siswa .Dengan persiapan yang singkat, Pembina dan Pelatih mampu membangun tim yang berjumlah 12 orang menjadi yang terbaik. “Prosesnya sekitar tiga minggu dari mulai seleksi. Untuk persiapan penuh kita lakukan sekitar dua minggu terakhir,” ucap Irda Suryani .
Irda Suryani mengapresiasi keberhasilan anak didiknya dalam Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional Ke-XII di Solo. Menurutnya ini capaian terbaik sejak digelarnya Festival ini .Keberhasilan ini tidak lepas dari semangat juang tinggi anak didiknya mulai sejak berlatih hingga pertandingan. “Tahun ini kita berhasil menjadi juara Kategori Kostum Terbaik. Ini pencapaian luar biasa dan mengharumkan nama sekolah,Tanah Datar dan Sumatera Utara. Saya berharap keberhasilan ini bisa dipertahankan di tahun-tahun berikutnya,” ungkap Irda Suryani.
Irda Suryani berharap keberhasilan ini bisa menularkan kepada siswa-siswi yang lain, baik itu prestasi di bidang akademik maupun non akademik. Pihak sekolah, lanjut Irda akan selalu mendukung kegiatan yang dilaksanakan siswa khususnya dalam meningkatkan prestasi bidang akademik maupun non akademik.
“Capaian ini sesuai visi dan misi sekolah untuk mencetak siswa berperstasi. Saya harapkan anak didik yang lain bisa mengikuti jejak teman-temannya dalam berkompetisi baik di bidang akademik dan non akademik,” Tutup Irda Suryani.
( RF )
Komentar
Posting Komentar